TEKHNOLOGI

Diposting oleh pustekom On 23.19

Guru SMP & SMA Belajar Internet


Jakarta - Internet bagi sebagian guru mungkin masih dianggap sebagai sesuatu yang asing. Padahal jika bisa memanfaatkannya dengan baik, banyak hal yang bisa didapat dari dunia maya ini.


Pun demikian, bukan berarti semua yang tersaji di internet baik. Ada batasan-batasan yang rasanya tak perlu dimasuki di internet. Untuk itu dibutuhkan kemampuan untuk berinternet yang sehat bagi kalangan para pendidik ini.

Sebagai upaya untuk mengefektifkan fungsi dari keberadaan internet ini, Telkom Divre II bekerja sama dengan Walikota Jakarta Pusat menyelenggarakan seminar 'Internet Sehat' di Jakarta.

Seminar yang dihadiri oleh Ibu Walikota Jakarta Pusat Sylviana Murni ini mengundang peserta yang terdiri dari kepala sekolah, guru dan ketua komite sekolah SMP dan SMA yang berada di Jakarta. Sementara pembicara berasal dari Divisi Multi Media Telkom dan Wakil Ketua ID-SIRTII Muhammad Salahuddien.

Menurut EGM Telkom Divre II Mas'ud Khamid, Telkom tidak hanya bertanggung jawab terhadap kesiapan jaringan atau akses internet, tetapi juga konten yang diakses harus 'sehat'. "Tidak hanya network-nya yang siap, tapi informasinya juga bermanfaat untuk masyarakat," ujarnya dalam keterangannya, Jumat (20/2/2009).

Ditambahkan Mas'ud, saat ini memang diperlukan pembelajaran internet yang sehat karena di masyarakat tengah booming demam internet (internet fever), yakni dengan munculnya berbagai blog dan account Facebook.

Telkom sendiri coba memfasilitasi kebutuhan masyarakat ini dengan menyediakan 3.500 titik hotspot di 2.500 lokasi yang tersebar di wilayah Jabodetabek. "Sehingga diharapkan dimanapun dan kapanpun masyarakat dapat melakukan akses internet," pungkasnya.

0 Response to "TEKHNOLOGI"

Posting Komentar

Berilah komentar pada blog kami.Dengan koment anda, kami bisa menilai kekurangan dan harapan anda semua.Terima kasih atas kunjungan anda...

About Me

Pusat Informasi Tekhnologi Dan komunikasi " PUSTEKOM ". Memberikan suatu kemudahan kita dalam mendapatkan dan menciptakan sarana dalam global komunikasi tekhnologi...

Followers